Halo Semua ๐
Ketemu lagi di sesi tulis-menulis kita kali ini. Setelah sekian lama saya bingung untuk mencari bahan menulis yang mungkin agak berbeda pada umumnya dan riset sana-sini tidak jelas sesuai dengan mood yang berlaku XD
Okay, to the point aja ya, riset (ceilee,pake kata riset) kita kali ini adalah suatu hal yang berhubungan dengan NLP (Natural Language Processing). Apa itu? Silahkan dibaca dulu di sini.
Lalu, apa yang saya buat? Terinspirasi dari pengakar yang dibuat oleh mas ivan lanin, akhirnya saya memutuskan untuk membuat sesuatu yang lebih sederhana dari stemmingnya mas ivan lanin, yaitu pencari kata dasar. Konsepnya hampir sama dengan stemming. Jadi kita tahu mana itu awalan, akhiran,ย sisipan,ย dan aturan pemberian imbuhan. Setelah mendapatkan logikanya, kita membuat sebuah algoritma beserta hal-hal di luar dugaan pada algoritma itu. Dan setelah kata berimbuhan yang menjadi input diproses oleh program,output yangย dimunculkan adalah kata dasar dari kata berimbuhan.
Asyiknya bermain natural language processing adalah, kita tidak cuma mengasah logika pemrograman kita, tetapi juga kita harus tau bagaimana logika dan struktur bahasa itu sendiri. Jadi, mau tidak mau saya memulai kembali pelajaran SD saya dulu tentang bagaimana berbahasa Indonesia yang baik dan benar. ๐
Untuk contoh kecil-kecilan yang saya buat dapat dicoba di sini.
NB:
1. masih beta, jadi maaf kalo banyak errornya
2. FYI, saya ngefans ama sherina, jadi linknya saya buat seperti itu #penting ๐